menyambut-bulan-suci-ramadhan-1443-h-bkm-hidayatul-anshor-bekerjasama-dengan-program-studi-magister-hukum-kesehatan-unpab-mengadakan-khitanan-massal_57.jpg

Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H, BKM Hidayatul Anshor Bekerjasama Dengan Program Studi Magister Hukum Kesehatan UNPAB Mengadakan Khitanan Massal

Ketua BKM Hidayatul Anshor beserta Direktur Pascasarjana UNPAB dan Kaprodi MHKes telah bekerjasam melaksanakan kegiatan Sunat Masal bagi anak-anak yang bertempat di Perumahan Rorinata Tahap VIII. Minggu, (20 Maret 2022)

Kegiatan “Sunat Masal” yang dilaksanakan ini bertujuan untuk, Menunaikan kewajiban umat Islam, Mewujudkan generasi yang lebih sehat dan sholeh, Menjalankan kewajiban sebagai sesama umat muslim untuk membantu terhadap sesama.

Dalam kegiatan ini turut hadir Direktur Pascasarjana UNPAB, Dr. Yohny Anwar, S.E, M.M., M.H, Kaprodi Magister Hukum Kesehtan UNPAB, Dr. Redyanti Sidi, S.H., M.H, Ketua BKM Hidayatul Anshor beserta pengurus, Para Sponsor dan warga sekitar lainnya yang menyambut kegiatan ini dengan antusias.

Sementara itu, Ketua Program Studi Magister Hukum Kesehatan Universitas Pembangunan Panca Budi Medan (Prodi MHKes UNPAB) Dr. Redyanto Sidi, S.H., M.H., CPMed (Kes)., CPArb menyampaikan bahwa pada kesempatan ini khitan massal dilakukan kepada 70 anak yang merupakan warga sekitar komplek yang begitu antusias didampingi oleh orang tuanya.

"Kita sangat mengapresiasi kepada team medis dari Rumah Sakit Umum Haji Medan, kepada Dinas Kesehatan Provinsi Sumut, Dinas Sosial Provinsi full team dalam kegiatan yang ini. Terima Kasih supportnya kepada DPW MHKI Sumut, Kelompok Humaniora-Pokmas Mandiri, Achilles Health Law Indonesia, Kantor Advokat RS & Partners, PuSHAK, IKA MHKes UNPAB, IMA MHKes UNPAB dan terimakasih kepada Penasehat, Pengurus BKM Hidayatul Anshor serta masyarakat yang telah mempercayakan kerjasama kepada Prodi MHKes UNPAB," ujarnya.

Dr. Redyanto juga mengucapkan selamat menyambut Ramadhan 1443 H seraya menutup sambutannya dengan Jargon MHKes UNPAB ciptaannya yaitu: Kesehatan Upayakan, Hukum dan Keadilan Ditegakkan.

Sunat masal yang telah dilaksanakan ini diharapakan membantu warga sekitar khususnya untuk warga yang kurang mampu. Diharapkan kedepannya semakin banyak pihak-pihak yang membantu dan tergerak untuk melaksanakan kegiatan sosial seperti ini. Agar tetap terus terjalin kerukunan serta menjaga persatuan dan mewujudkan rasa kepedulian sosial kepada sesama sehingga dapat mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan sinergitas antara BKM, Dunia pendidikan dengan masyarakat dalam rangka melaksanakan pembangunan dibidang kesehatan.

Berita Lainnya